Bunda, seringkali kita bingung ya, ketika menjawab pertanyaan Ananda yang 'berbau' tabu. Mau dijawab serius, takut salah, mau dijawab asal, takut menyesatkan ... Tetapi, perkembangan zaman yang semakin 'bebas' ini justru menuntut kita para orang tua, untuk sedini mungkin membekali Ananda dengan edukasi seks. Seks tidak melulu tentang hal berbau tabu loh, Bunda. Pendidikan seks bisa meliputi tentang tema jati diri, misalnya. Di mana anak usia 3 tahun, harus sudah bisa mengenali dirinya dengan baik. Khususnya tentang jenis kelamin. Dia harus sudah mantap menjawab ketika ditanyakan. Hal ini bisa berpengaruh di masa pubertasnya. Anak yang kebingungan dengan jati dirinya, mungkin saja bisa terprovokasi oleh lingkungan. Boleh jadi ia akan menjadi laki-laki yang 'perempuan', atau sebaliknya. Nah, bagaimana sih cara kita 'bicara' pada Ananda tentang edukasi seks ini? Salah satu buku yang bisa menjadi pegangan Bunda dalam mengena...
Hanya jalinan kata yang semoga BERMAKNA walau tak SEMPURNA. Berbagi lewat pena, merenungi kisah, memaknai hidup, menorehkan ide, menikmati problema, apapun bentuknya, just sHAre with woRDs